Arai Sang Pemimpi Ulung

  Yang pernah membaca novel Sang Pemimpi karya Andrea Hirata pasti tau ya siapa Arai, Ya, Arai merupakan salah satu tokoh utama novel tersebut. Kawan, kau tahu apa yang bisa kita ambil dari kisah Si Arai? Dia orang yang sangat gigih menggapai mimpinya, sesuai judul novel ini: Sang Pemimpi.
    Sedikit informasi tentang Arai, dia sudah yatim piatu sejak di bangku SD. Bisa dibayangkan penderitaannya? Akan tetapi dengan semangat di dada, plus optimisme masa muda, membuatnya bertahan dengan mimpi-mimpinya. Satu keinginannya yang hampir mustahil kala itu adalah, mendapatkan hati Zakiah Nurmala, Ratu di SMA nya dulu, anak orang kaya, terpandang di kampungnya. Rasanya mustahil Arai, yang notabene bukan orang kaya, menggandeng Zakiah. Tapi apa yang terjadi saudara-saudara? Arai tetap konsisten dengan pilihannya! 3 tahun di SMA, dia cuma mengejar seorang gadis, yang bernama Zakiah Nurmala. Cuma satu gadis dihatinya. Entah berapa kali, Arai "ditolak" secara halus oleh Zakiah.
     Dan akhirnya sampai masa SMA mereka berakhir, Arai belum juga berhasil mengambil hati Zakiah. apakah kisahnya berakhir begitu saja? Tentu saja tidak, sampai kuliah pun, Arai tetap berharap dengan Zakiah. Sampai akhirnya Arai menikah dengan Zakiah Nurmala anak orang kaya terpandang di kampungnya, ratu nomor satu di SMA nya dulu.
     Saya terkagum-kagum membaca novel sang pemimpi ini. Kok bisa ya. Rasanya terlalu panjang apabila saya menjabarkan betapa gigihnya perjuanghan seorang Arai.
     Cerita diatas cuma salah satu dari sekian banyak kisah positif tentang keharusan kita untuk optimis dalam menggapai mimpi, dan yang terpenting: Keberanian untuk bermimpi!
    Keep positive!

Malang, 7 Desember 2011







Komentar

Postingan populer dari blog ini

Catatan Selama Pandemi

Pindah

Pelajaran dari Ta Lo Xa Chung Cu